Kode Bank Maybank, Fungsi, Cara Transfer Hingga Biaya Admin 2021

Kode Bank Maybank, Fungsi, Cara Transfer Hingga Biaya Admin 2021

Rate this post

Maybank adalah salah satu dari banyaknya bank swasta yang tersohor di Indonesia yang merupakan bagian dari grup Malayan Banking Berhad (Maybank) dan telah menjadi salah satu grup penyedia layanan keuangan terbesar di ASEAN. Seperti bank-bank lain pada umumnya, untuk mempermudah transaksi atau transfer uang melalui rekening bank, kita harus mengetahui kode bank Maybank, kode ini terdiri dari 3 digit angka. Dan kamu juga harus tau, bahwa disetiap bank memiliki kode bank yang berbeda-beda.

Fungsi Kode Bank

Untuk kamu yang masih bertanya-tanya, apasih fungsi dari kode bank? Kenapasih proses transaksi antar bank harus menggunakan kode? Karena bagi sebagian orang hal ini akan merepotkan dan tidak efisien. Meski demikian, pihak bank memiliki alasan lain kenapa kode menjadi sesuatu yang diharuskan. Bahkan setiap bank pemerintah maupun swasta memiliki kode masing-masing, termasuk juga kode Bank Maybank. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang fungsi dan kode bank dari Maybank ini, mari kita kupas tuntas dalam artikel berikut ini.

Berikut ini merupakan beberapa alasan kenapa kode bank dibutuhkan :

  • Mempermudah Proses Identifikasi. Untuk pihak bank, kode ini memiliki fungsi sebagai alat untuk memudahkan proses identifikasi dari transaksi yang dilakukan oleh pihak nasabah. Dengan begitu, maka pihak bank bisa mengetahui apa saja kewajibannya. Khususnya ketika proses transfer dilaksanakan oleh pembeli dan penjual.
  • Mempermudah Transaksi Antar Bank. Selain memberikan kemudahan pada pihak bank, ternyata kode bank juga membuat proses transaksi kita menjadi lebih mudah. Terlebih lagi untuk calon customer yang ingin melakukan belanja online, namun seller menggunakan rekening bank lain. Nah, dengan adanya kode bank tersebut, kamu tidak perlu lagi bersusah payah untuk transfer dengan akun bank yang sama, atau memakai jasa pihak ketiga.
  • Alat Komunikasi. Mungkin belum banyak dari para nasabah yang paham tentang kode bank yang  juga dapat dijadikan sebagai alat untuk komunikasi sesama bank, sehingga pihak bank mengetahui proses transaksi keluar dan masuknya uang. Karena dengan adanya kode tersebut, maka sistem bank secara otomatis akan langsung mengetahui siapa pengirim dan penerima uang tersebut.
  • Identitas Bank. Kode bank sendiri akan menjadi identitas dari pihak bank yang menerbitkannya. Maka dari itu, setiap digit angka yang dipakai pasti berbeda-beda. Karena kode juga memiliki fungsi sebagai pembeda. Seperti yang telah dijelaskan pada poin sebelumnya, adanya identitas ini dapat menjadi alat komunikasi secara tidak langsung antar bank. Jadi, lebih mudah untuk dikenali.
  • Menghindari Salah Transfer. Dalam prosedur transfer ke rekening lain, baik dari bank yang sama maupun berbeda memang tidak lama, hanya membutuhkan waktu beberapa detik saja. Namun, tetap saja masih banyak  pihak yang merasa bahwa hal ini masih repot dan tidak efisien.Padahal, sebenarnya hal tersebut tidak harus dikeluhkan. Karena sebenarnya hal tersebut memang sengaja dirancang oleh pihak bank untuk menghindari kesalahan dalam transfer. Sama halnya dengan kode bank, yang memang wajib diisi agar proses identifikasi rekening tujuan bisa diproses. Dengan begitu, maka uang bisa di transfer ke alamat yang tepat. Bayangkan saja kalau tidak ada kode bank, berapa lama waktu yang kita dibutuhkan untuk melakukan proses transfer antar bank.
  • Kode Bank Sebagai Pembeda. Kenapasih harus ada kode bank dengan angka yang berbeda-beda? Yaa karena pasti sulit untuk dibayangkan jika puluhan bank di Indonesia memiliki digit kode yang sama. Maka dari itu, adanya kode bank Maybank yang beda tentu akan menjadi pembeda untuk setiap bank dan untuk membantu agar para nasabah lebih mudah untuk mengenalinya.

Kode Bank Maybank

Seperti yang telah kita ketahui PT Bank Maybank Indonesia adalah salah satu dari banyaknya bank swasta ternama dan terkemuka di Indonesia.Dan merupakan bagian dari grup Malayan Banking Berhad (Maybank) dan telah menjadi  salah satu grup penyedia layanan keuangan terbesar di Asia Tenggara (ASEAN).

Mengenai kode bank atau kode transfernya sendiri, kode bank Maybank memiliki kode bank yang berbeda dengan kode bank PERMATA, , BCA, BRI, MANDIRI, BNI dan lainnya. Lantas, berapakah kode transfernya maybank? Hal  ini kerap menjadi pertanyaan, terlebih bagi nasabah bank lain yang ingin transfer ke rekening Maybank. Kode bank atau transfer dari Maybank yaitu 016, untuk melakukan transfer antar bank dengan tujuan rekening Maybank, kamu cukup masukkan tiga digit kode tersebut. Selanjutnya diikuti dengan memasukkan nomor rekening tujuannya.

Kode bank tersebut hanya dimasukkan ketika kamu akan melakukan transfer antar bank melalui mesin ATM. Jadi kesimpulannya, ketika kamu akan melakukan transfer ke sesama rekening Maybank, kamu tidak perlu masukkan kode bank, selain itu saat kamu melakukan transfer melalui mobile dan internet banking, kamu juga tidak perlu  memasukkan kode bank tersebut.

Cara Transfer Menggunakan Kode Bank Maybank

Nah, kamu sudah tau kan kode bank maybank? Selanjutnya kamu juga perlu mengetahui bagaimana cara transfer antar bank dengan memasukkan kode bank Maybank tersebut. Untuk lebih jelas lagi, silahkan simak langkah-langkahnya di bawah ini.

1. Masukkan Kartu ATM ke Mesin

Untuk langkah pertama, silakan masukkan kartu ATM ke mesin ATM. Ingat, jangan sampai kartunya terbalik, di mana kartu yang ada chipnya harus berada didepan.

gambar 1

2. Pilih Bahasa

Selanjutnya langsung saja pilih bahasa yang ingin kamu gunkan. Untuk hal ini, lebih baik pilihlah bahasa yang kamu kuasai dan mudah untuk dipahami.

gamabr 2

3. Input 6 Digit PIN ATM

Apabila kamu sudah diminta untuk menginput 6 digit PIN ATM. Silahkan input dengan tekan tombol angka, jangan sampai salah agar kartu ATM kamu tidak terblokir.

gambar 3

4. Pilih Transaksi Lainnya

Setelah memasukkan PIN ATM, kamu akan diberikan beberapa pilihan menu utama. Untuk itu, silahkan pilih menu TRANSAKSI LAINNYA.

gambar 4

5. Pilih Transfer

Setelah itu lanjut dengan pilih menu TRANSFER

gambar 5

6. Pilih Antar Bank Online

Kemudian akan muncul layar tampilan baru, untuk itu, silahkan pilihlah menu ANTAR BANK ONLINE

gambar 6

7. Menginput 3 Digit Kode Bank + Nomor Rek Tujuan

Selanjutnya kamu akan diminta untuk menginput kode bank Maybank + nomor rekening tujuan (016987654321) lalu tekan BENAR. Kamu juga dapat memastikan dengan tekan menu DAFTAR KODE BANK, nantinya semua kode bank-bank di Indonesia ditampilkan.

gambar 7

8. Input Nomor Referensi

Setelah itu kamu akan diminta untuk input nomor referensi. Untuk bagian ini kamu bisa mengiisi atau mengosongkan, karena tidak mewajibkan nasabah untuk mengisinya.

gambar 8

9. Input Jumlah Nominal

Lanjut dengan memasukkan jumlah nominal yang akan kamu kirim ke rekening Maybank dengan menekan tombol angka. Apabila kamu sudah memasukkan nominal yang kamu inginkan, langsung saja tekan BENAR.

gambar 9

10. Konfirmasi Transfer

Selanjutnya layar akan memunculkan konfirmasi transfer yang berisikan nomor rekening tujuan, bank tujuan, nama pemilik rekening tujuan, nomor referensi dan jumlah transfer. Untuk itu silahkan kamu periksa kembali semuanya apakah sudah benar, jika sudah tekan BENAR.

gambar 10

11. Transfer ke Rek Maybank Berhasil

Setelah itu, kamu hanya perlu menunggu sampai mesin ATM selesai memproses transfernya.Apabila proses transfer telah selesai, otomatis mesin akan mengeluarkan struk transfer milik kamu, silahkan ambil dan simpan sebagai bukti.

gambar 11

Biaya Admin Transfer

Selain Kode bank, kamu juga harus tahu berapa biaya admin yang dikenakan ketika melakukan transfer uang ke Maybank. Apabila kamu transfer uang dari sesama Maybank maka biaya admin nya adalah gratis. Namun lain lagi  jika kamu transfer dari Bank lain seperti BCA, BNI, Mandiri atau BRI ke Maybank maka akan dikenakan biaya admin sebesar Rp 6.500. Untuk itu, kamu harus mengechek saldo di  terlebih dahulu sebelum melakukan transfer. Biaya admin ini akan dikenakan langsung ketika kamu melakukan transfer uang. Apabila saldo tidak mencukupi atau kurang, maka  otomatis proses transfer akan gagal dan ditolak.

Demikian informasi seputar Kode Bank Maybank, fungsi, hingga cara transfernya. Semoga setiap informasi yang kami suguhkan bisa bermanfaat dan bisa menjadi referansi untuk para pembaca. terimakasih telah mampir ke halaman kami  dan jangan lupa terus simak ulasan artikel terbaru dari kami hanya di digitaltekno.me